Cara Menggunakan Kamus Daring KBBI Online dari Kemdikbud

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) sangat besar peranannya dalam hal kepenulisan. Terutama menulis hal yang formal seperti surat dinas, karya tulis ilmiah, dan yang lainnya.

Dalam penulisan sebuah karya tulis ilmiah misalnya, harus menggunakan kata baku dan juga Ejaan yang Disempurnakan (EYD). Untuk mengetahui kata tersebut baku atau tidak, maka Anda bisa melakukan pencarian di KBBI.

KBBI sebenarnya terdiri dari dua versi, versi aplikasi dan juga versi daring. Namun, kali ini akan dibahas tentang KBBI daring Kemdikbud.

Jika Anda penasaran tentang cara penggunaan KBBI daring Kemdikbud, simak ulasannya berikut ini.

Cara Menggunakan KBBI Daring

Fungsi utama dari KBBI adalah untuk mencari arti kata dalam bahasa Indonesia. Selain itu, KBBI juga kerap digunakan untuk mengetahui kata baku dan tidak baku serta ejaan yang tepat.

Cara menggunakan KBBI daring sangatlah mudah. Anda bisa mengaksesnya melalui browser baik di HP dan PC. Hal ini berbeda dengan KBBI versi aplikasi yang mengharuskan pengguna untuk download aplikasi KBBI terlebih dahulu.

Berikut cara menggunakan KBBI daring untuk mencari makna suatu kata.

Masukkan Kata Kunci Pada Kolom Pencarian
Masukkan Kata Kunci Pada Kolom Pencarian
  1. Buka browser yang biasa Anda gunakan, bisa menggunakan Google Chrome, Mozilla Firefox, atau yang lainnya.
  2. Masukkan alamat situs KBBI daring yaitu https://kbbi.kemdikbud.go.id
  3. Pada halaman awal, Anda akan menemukan sebuah kolom pencarian yang digunakan untuk mencari makna suatu kata
  4. Anda bisa masukkan kata yang ingin Anda cari maknanya
  5. Setelah itu, Anda bisa klik tombol “Search”
  6. Maka akan ditampilkan hasil pencarian berupa arti kata yang Anda cari
  7. Dalam hasil pencarian, jika kata tersebut memiliki banyak arti maka akan ditampilkan semua makna yang berkaitan
  8. Selain itu, hasil pencarian juga dilengkapi dengan jenis kata tersebut. Apakah termasuk kata kerja, kata benda, kata sifat, maupun yang lainnya.

Pendaftaran Akun

KBBI daring secara umum bisa digunakan oleh siapa saja yang mengaksesnya secara gratis dan tanpa perlu melakukan registrasi akun. Namun, dalam situs ini juga disediakan opso pendaftaran akun.

Jika Anda memiliki akun di KBBI, maka Anda memiliki akses yang lebih luas. Selain itu, Anda juga bisa mengajukan usulan tentang kata yang belum masuk dalam KBBI.

Berikut ini langkah-langkah yang bisa Anda lakukan dalam melakukan pendaftaran akun di KBBI daring.

Cara Daftar Akun Kbbi Daring Kemdikbud
Cara Daftar Akun Kbbi Daring Kemdikbud
  1. Buka situs https://kbbi.kemdikbud.go.id dengan browser yang ada di HP atau PC
  2. Setelah itu, Anda bisa klik ikon titik tiga yang berada di pojok kanan atas
  3. Kemudian, Anda bisa klik menu “Daftar Baru”
  4. Akan ditampilkan halaman pendaftaran akun KBBI daring
  5. Pada bagian awal, Anda akan diminta untuk mengisi nama lengkap, nama tampilan atau nama akun KBBI, alamat email, dan kata sandi
  6. Isi formulir tersebut dengan sesuai
  7. Kemudian klik tombol “Daftarkan”
  8. Jika sudah, Anda dapat beralih ke email untuk mengecek email masuk dari KBBI
  9. Klik tautan yang dikirimkan oleh KBBI daring ke email Anda
  10. Kemudian, Anda akan diarahkan ke halaman KBBI daring untuk membuat kata sandi baru
  11. Jika pendaftaran telah dinyatakan selesai, maka selanjutnya Anda bisa login ke akun KBBI dengan cara klik menu “Masuk” dan masukkan email serta password yang telah Anda buat dan diverifikasi oleh KBBI daring

Fitur Pengusulan KBBI Daring

Selain digunakan untuk pencarian, dalam KBBI daring juga tersedia fitur pengusulan. Pengguna yang terdaftar dapat memberikan usulan kata atau makna yang belum terdaftar dalam KBBI daring.

Menu Lengkap Di Kbbi Daring Kemdikbud
Menu Lengkap Di Kbbi Daring Kemdikbud

Selanjutnya pihak editor akan melakukan peninjauan terhadap kata atau makna tersebut sebelum akhirnya dicantumkan dalam KBBI. Fitur pengusulan terdiri dari tiga tipe yaitu usulan kata, makna, dan penonaktifan kata yang tidak tepat.

Jika Anda ingin memberikan usulan terkait kata dalam bahasa Indonesia, berikut langkah-langkahnya.

  1. Pastikan Anda telah login ke akun KBBI daring
  2. Pada halaman awal bagian bawah, Anda dapat menemukan opsi “Usulkan Entri Baru“. Klik opsi tersebut
  3. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk mengisi data terkait entri baru yang Anda usulkan
  4. Setelah selesai, akan ada pilihan “Usulkan“, “Tunda“, atau “Batalkan
  5. Jika Anda data sudah sesuai maka Anda bisa klik tombol “Usulkan”
  6. Usulan entri tersebut selanjutnya akan ditinjau oleh tim editor KBBI.